Cek Dulu Kekurangan & Kelebihan Samsung Galaxy J4 (2018) yang Harus Kamu Tahu

Advertisement

Samsung memang sudah lebih dikenal sebagai brand kelas premium, namun jangan salah karena perusahaan asal Korea Selatan ini juga memiliki lini produk untuk kalangan menengah ke bawah. Produk-produk tersebut dikeluarkan dalam seri-seri alfabet, salah satunya adalah seri Galaxy J. Seri ini hadir dengan harga yang cukup terjangkau dengan spesifikasi dan fitur yang cukup memuaskan. Jadi meskipun murah, kamu tak perlu khawatir sebab Samsung tetap memberikan kualitas terbaik untuk produk smartphone kelas menengah ke bawahnya.

Salah Satu Keluaran Samsung dalam Seri J adalah Samsung Galaxy J4. Ponsel yang dirilis pada tahun 2018 kemarin ternyata masuk ke dalam pasar smartphone low budget. Samsung Galaxy J4 ini sendiri memiliki kamera sebanyak satu buah saja dengan flash pada bagian bawahnya. Desain yang dihasilkan pun cukup bagus untuk sebuah smartphone masa kini. Layarnya yang cukup besar pun menjadi salah satu daya tarik tersendiri di Samsung J4 2018 ini.

Jadi apa saja kekurangan dan kelebihan Samsung Galaxy J4 2018 ini? Berikut ulasannya!

Spesifikasi Samsung Galaxy J4 (2018)

Platform
OS: Android 8.0 (Oreo)
Prosesor: Exynos 7570
Kecepatan: Quad-Core 1.4 GHz
GPU: Mali-T720 MP2

Memori
RAM: 2GB
Memori Internal: 32 GB
Memori Eksternal: microSD hingga 256 GB

Kamera
Depan: 5 MP F2.2 with Flash
Belakang: 13 MP F1.9 with Flash
Video; FHD (1920 x 1080) @30fps
Fitur: Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, HDR

Layar
Tipe: Super AMOLED
Luas: 5.5 inci (139.5 mm)
Resolusi: HD 1280 x 720 piksel, 16 juta warna

Bodi
Dimensi: 151.7 x 77.2 x 8.1 mm
Berat: 175 g
Baterai: 3000 mAh
Pilihan Warna: Black, Gold, Lavender Purple

Kekurangan dan Kelebihan Samsung Galaxy J4 (2018)

Saat pertama kali diluncurkan, Samsung Galaxy J4 2018 dijual dengan harga perdana Rp 2.299.000. Fitur kekinian yang dititikberatkan pada kamera dan layar seolah membuat smartphone ini sangat direkomendasikan untuk kamu yang suka foto-foto, menonton video, atau akses media sosial. Dengan harga yang cukup terjangkau. Lantas apakah smartphone ini layak untuk diperhitungkan? Apa kekurangan dan Kelebihannya? Simak dibawah ini.

Kekurangan Samsung Galaxy J4 (2018)

1. Prosessor Lambat

Nilai AnTuTu Samsung Galaxy J6 adalah 42.006. Nilai Antutu ponsel ini tergolong rendah untuk sebuah ponsel di harga Rp2 juta. Sebagai pembanding, Genpro Z2 yang berada di rentang harga yang sama, skor AnTuTu-nya bisa mencapai 50 ribuan lebih. Padahal chipset yang digunakan adalah Mediatek.

Samsung Galaxy J4 dibekali dengan Exynos 7570 (quad core processor), wajar jika nilai Antutu HP ini lebih rendah. Hanya saja, angka 42 ribuan ini tergolong cukup rendah untuk kebutuhan zaman sekarang.

Untuk digunakan sehari-hari sebenarnya tidak masalah. Hanya saja jelas penggunaannya hanya sebatas aplikasi umum dan gim yang ringan. Tentu memainkan gim seperti Mobile Legends masih cukup nyaman dengan grafis yang tidak terlalu kencang.

2. Kamera Biasa Saja

Kamera yang digunakan adalah kamera 13 MP dengan bukaan f/1.9. Berdasarkan penuturan GontaGantiHape, kamera pada Samsung Galaxy J4 ini tergolong cukup baik. Sayangnya, kamera ponsel ini tergolong kurang nendang saat digunakan di kondisi cahaya rendah.

Kamera belakang 13 MP ini memang terbilang kurang begitu nendang terlebih jika menilik fakta kalau di pasaran, masih banyak HP Rp2 juta yang menawarkan kamera ganda dengan hasil yang baik.

Hal yang sama berlaku untuk kamera depan HP ini yang hanya mengusung 5 MP saja. Kamera depan 5 MP jelas bukan opsi terbaik untuk memajang hasil selfie yang menawan. Jika Anda adalah penyuka, sebaiknya mencari HP lain yang kualitas selfie lebih baik, tentu di kelas harga yang sama.

3. Sensor Tidak lengkap

Kelemahan lain dari Samsung Galaxy J4 adalah sensornya yang tidak lengkap. Banyak sensor yang dipangkas dan tidak hadir di ponsel ini. Contohnya tidak ada kompas, sensor gyro, dan tidak ada LED notifikasi. Ketidakhadiran sensor ini jelas jadi satu kekurangan lain dari Samsung Galaxy J4

Kelebihan Samsung Galaxy J4

1. Layar Super AMOLED

Samsung Galaxy J4 memiliki nilai kelebihan di sektor layarnya. Layar HP ini menggunakan panel Super AMOLED yang sudah tidak diragukan lagi sebagai salah satu panel yang baik. Pasalnya, Super AMOLED umumnya menawarkan tampilan layar dengan kualitas warna yang baik dan konsumsi daya baterainya lebih efisien.

Layarnya sendiri mengusung dimensi 5,5 inci dengan resolusi HD 1280×720 piksel. Layarnya ini memiliki kerapatan layar 269 ppi dan sudah mendukung teknologi multitouch 10 sentuhan jari.

2. Daya Tahan Baterai Lama

Samsung Galaxy J4 dibekali dengan baterai berkapasitas 3.000 mAh. Baterainya tergolong memiliki daya tahan yang cukup baik. Hal ini juga dipengaruhi oleh panel Super AMOLED yang tentu dapat lebih efisien dalam konsumsi daya.

3. Memiliki Desain Cantik

Meskipun desain bodi HP ini dari plastik, bodi ponsel ini dibalut dengan finishing yang tergolong baik. Di bagian depan, HP ini dibalut dengan kaca depan 2,5D. Kombinasi ini membuat bodi ponsel ini terlihat lebih cantik dan tidak terlihat murahan. Apalagi ada tulisan Samsung di bagian belakang bodi-nya.

4. Triple Slot

Samsung Galaxy J4 menyematkan slot dedicated. Samsung menggunakan konsep ponsel lawas dengan menghadirkan tiga slot, yakni dua slot untuk SIM dan satu slot untuk microSD.

Kehadiran tiga slot ini tergolong baik karena Anda yang menggunakan dua kartu SIM plus ingin menambah kapasitas penyimpanan, bisa memanfaatkan tiga slot ini dengan baik. Terlebih jika Anda merasa ROM 32 GB di HP ini terasa kurang untuk penyimpanan data. Satu kelebihan kecil yang tergolong menarik.

Demikian kekurangan dan kelebihan Samsung Galaxy J4 (2018) Semoga dapat menjadikan referensi kamu ketika ingin membeli ponsel ini