Advertisement
Pada Juli 2022, ASUS mengeluarkan lanjutan dari ASUS ROG Phone 5s Series yang hadir pada setahun sebelumnya. Ponsel penerus ini diberi nama ASUS ROG Phone 6 dan ASUS ROG Phone 6 Pro. Kedua ponsel ini sudah tersedia di pasar Eropa dan India.
Melihat dari sejarah, tampaknya pasar Indonesia juga akan kedapatan kedua series ASUS ROG Phone 6 ini. Biasanya butuh beberapa bulan sesudah launching bagi ASUS Indonesia untuk membawanya masuk resmi.
Tampil dengan desain yang berbeda, serangkaian peningkatan juga dapat ditemukan dari sisi performa dan fitur-fitur penunjangnya.
Lantas, apa yang menjadi kekurangan dan kelebihan ASUS ROG Phone 6 dan ASUS ROG Phone 6 Pro ini? Berikut adalah penjabarannya.
Spesifikasi ASUS ROG Phone 6
- Layar: MOLED 6.78 inci
- Chipset: Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1
- RAM: 8 GB, 12 GB
- Memori Internal: 256 GB
- Kamera: 50 MP (wide) 13 MP (ultrawide) 5 MP (macro)
- Baterai: Li-Po 6000 mAh
Spesifikasi ASUS ROG Phone 6 Pro
- Layar: AMOLED 6.78 inci
- Chipset: Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1
- RAM: 18 GB
- Memori Internal: 512 GB
- Kamera: 50 MP (wide) 13 MP (ultrawide) 5 MP (macro)
- Baterai: Li-Po 6000 mAh
Kekurangan ASUS ROG Phone 6 dan 6 Pro
1. Tidak Menyediakan Slot MicroSD
Bagi kamu yang tidak suka menggabungkan file, foto, gambar, dan video pada satu storage yang sama dengan aplikasi dan gim, ASUS ROG Phone 6 Pro tampaknya akan sedikit mengecewakan. Soalnya, perangkat ini tidak menghadirkan slot MicroSD.
Ponsel ini sendiri memiliki memori internal berstandar UFS 3.1 dengan kapasitas 512 GB serta RAM jumbo 18 GB LPDDR5. Namun ini tentu tidak sepenuhnya menghilangkan kebutuhan akan memori eksternal.
2. Konfigurasi Kamera yang Tergolong Biasa Saja untuk Seukuran Flagship
ASUS ROG Phone 6 Pro memang bukanlah smartphone yang berfokus pada kamera. Biasanya, HP khusus gaming memang hanya menawarkan konfugurasi kamera seadanya. Untungnya saja, kamera ASUS ROG Phone 6 Pro masih tawarkan kualitas hasil foto yang baik.
Namun jika menilik dari harganya, ponsel ini memang hanya dimodali dengan setup kamera yang terlampau “standar”, alias tidak terasa seperti kamera pada HP flagship. Jika kamu sekadar ingin HP flagship dengan kemampuan chipset yang dahsyat, masih banyak alternatif lain yang memenuhi syarat sekaligus hadirkan kamera yang lebih canggih.
Kelebihan ASUS ROG Phone 6 dan 6 Pro
Kamu sungguh akan merasakan spesifikasi terbaik pada ASUS ROG Phone 6 series, seperti yang bisa kamu lihat dari sejumlah poin kelebihan di bawah ini.
1. AirTrigger untuk Kontrol Total Permainan
Teknologi yang sudah jadi trademark ASUS sejak dulu ini adalah sarana bagi gamer yang membutuhkan akses tombol ekstra. AirTrigger 6 memanfatkan sensor ultrasonik yang dapat disentuh pengguna pada bagian samping perangkat. Seperti tombol L dan R pada gamepad.
Fitur ini mendukung macam-macam gesti yang membuat penggunanya merasakan sensasi bermain game seperti di konsol/PC. Sejumlah gestur lama seperti Horizontal Slide, Tap, Swipe, hingga Dual Action masih dipertahankan dengan tambahan baru berupa Press dan Lift serta Gyroscop Aiming agar pengguna dapat mengontrol sudut pandang dengan lebih praktis.
2. Desain Gaming Tak Tertandingi, Kini dengan ROG Vision
Dengan pengalaman panjang mereka sebagai veteran laptop dan PC gaming, tidak mengejutkan apabila sentuhan emas ASUS dalam merancang desain perangkat gaming yang khas juga menukar pada lini ponsel gaming mereka.
Tidak ada notch pada area layarnya yang diapit oleh dua bezel dengan ketebalan sama rata. Hal ini dimaksudkan agar pengguna lebih nyaman saat bermain game dengan HP ini dalam posisi lanskap. Jangan khawatir momen gaming terganggu dengan pengecasan, karena ROG Phone 6 series menyediakan port USB-C kedua di bagian samping bodinya yang kokoh karena terbuat dari aluminium.
Area punggungnya yang sudah ikonik sedari dulu mendapat hiasan ekstra berupa ROG Vision. Layar sekunder mini 2 inci berpanel OLED yang dirancang untuk menampilkan ragam notifikasi (panggilan masuk, X mode, Charging)
3. Baterai Jumbo, Aman Meski Ngecas saat Bermain
Kapasitas baterainya bukan yang paling besar. Namun, baterai ROG Phone 6 series ini datang dengan membawa keunggulan tersendiri. ASUS memberikan fitur Steady Charging agar performa baterai tetap optimal dan kemampuannya bertahan dalam jangka panjang meski pengguna sering melakukan pengecasan saat bermain game.
Baterai ini terbagi ke dalam dua sel terpisah untuk mendapatkan laju daya HyperCharge 65W. Berdasarkan klaim asus, fitur fast charging ini memungkinkan daya ponsel terisi 0-100% hanya dalam waktu 42 menit atau sekitar 10 menit lebih cepat dari ROG Phone 5 series.
4. Sistem Pendingin Thermal yang kian Canggih
Kecanggihan internal ASUS merambat hingga sistem pendinginnya yang jempolan. Teknologi berjuluk GameCool 6 ini punya rancangan desain yang lebih optimal yang diharapan dapat meredam suhu panas yang ditimbulkan ganasnya performa Snapgdragon 8+ Gen 1 dengan mengaplikasikan tiga tahap pendinginan.
Itu tadi ulasan mengenai kekurangan dan kelebihan ASUS ROG Phone 6 dan 6 Pro. Semoga informasi ini bermanfaat dan bisa menjadi referensi kalau kamu berniat membeli smartphone ini.